Kamis, 09 April 2009

CREAM OF TOMATO SOUP

Bahan:
- 750 g tomat yang matang, kupas, buang biji, potong*
- 600 ml kaldu
- 1 buah bawang bombai kecil, tusukkan 2 buah cengkih
- ½ sdt merica
- ¼ butir pala
- 1 sdt garam
- 200 gr tomat pure kaleng
- ½ sdt basil kering (kalau ada)
- ¼ sdt soda kue
- 1 sdt gula pasir (jika perlu)


Pengental:

- 2 sdm tepung terigu
- 15 g (1 sdm) mentega/ margarin
- 100 ml krim atau susu evaporasi


Variasi Isi:

- 50 g kacang polong, rebus
- 50 g wortel, potong dadu kecil, rebus
- Bola-bola daging/ sosis


Cara Memasak:

Masak tomat dan bumbu-bumbu (kecuali soda kue) di atas api kecil sampai tomat empuk (30 menit). Saring dan tekan-tekan dengan saringan kawat. Atau jika dihaluskan dengan food processor/ blender, angkat dulu bawang bombai dan cengkih.

Setelah halus, pindahkan sup ke dalam panci. Jerangkan di atas api. Tambahkan soda kue dan cicipi rasanya. Tambahkan gula pasir dan garam bila perlu.

Menggunakan garpu, aduk tepung terigu dengan mentega/ margarin hingga terbentuk pasta.

Masukkan ke dalam sup tomat, aduk sampai agak mengental. Masukkan kacang polong, wortel atau bola-bola daging/ sosis jika suka. Biarkan setengah terbuka jika belum disajikan.

Sebelum disajikan. Panaskan sup di atas api kecil sampai hampir mendidih. Matikan api dan masukkan krim atau susu evaporasi, aduk.


*
Tomat: rahasia sup tomat yang enak, pilih tomat yang benar-benar matang. Jika tomat tidak sedang musim, pakai 3 kaleng tomat (whole stewed tomatoes) sebagai ganti tomat segar. Anda tidak perlu menambahkan tomat pure lagi, kecuali jika tomatnya masih kurang menonjol.

0 komentar:

LAUTAN RESEP - Menu Pembuka   © 2008. Template Recipes by Emporium Digital

TOP